Bintang Indonesia Warriors Minta Fans Padati Tennis Indoor

Indonesia Warriors menjamu menjamu Singapore Slingers, malam nanti.

Bintang Indonesia Warriors, Mario Wuysang, meminta masyarakat Indonesia, khususnya Jakarta, untuk datang dan mendukung timnya saat menjamu Singapore Slingers pada lanjutan ASEAN Basketball League (ABL), Rabu malam nanti, 13 Februari 2013. Apalagi, laga kali ini digelar di Tennis Indoor, Senayan.

Pada laga-laga kandang sebelumnya, Warriors masih menggunakan Mahaka Square di Kelapa Gading sebagai home base. Namun, animo pecinta basket
Jakarta gagal menyentuh angka yang memuaskan.

Dalam misi mengejar lima kemenangan beruntun, Warriors pun memutuskan pindah kandang ke pusat kota demi mendulang lebih banyak dukungan dari
masyarakat. "Saya harap seluruh masyarakat Jakarta akan menonton dan mendukung kami. Terutama karena kami sekarang bermain di tengah kota,"
kata Mario saat ditemui VIVAnews.
"Karena kami sangat butuh dukungan mereka. Kami di sini bermain mewakili nama Indonesia dan seluruh masyarakatnya. Jadi, kami harap bisa
mendapatkan dukungan penuh," lanjut pemain yang lama mengecap pengalaman di Amerika Serikat itu.

Pada akhir musim lalu usai membawa Warriors merebut gelar juara ABL pertamanya, Mario sempat berharap pencapaian tersebut bisa jadi momentum yang akan membawa lebih banyak pecinta basket hadir untuk memberikan dukungan langsung.

Sayangnya, hal itu tampak tidak terjadi pada awal musim ini. Mahaka Square yang memiliki kapasitas 40.000 kursi tampak sepi karena tak lebih dari 1.500 orang yang hadir.

Rasa kecewa sempat menghinggapi Mario. "Tentu saja (kecewa), karena kami meraih juara musim lalu demi Indonesia. Tapi, kami mengerti kalau lokasi kandang kami sebelumnya cukup jauh ditambah macet Jakarta yang parah," dia menambahkan.

"Tapi, kami harap mereka bisa datang ramai-ramai dan mendukung kami (nanti malam). Sekarang sudah tidak ada alasan untuk tidak datang," ujar playmaker berusia 33 tahun itu.

Untuk mendongkrak jumlah penonton langsung di Senayan, nanti malam, panitia pelaksana Warriors sudah mempersiapkan feeder bus gratis di beberapa titik. Bus akan memberikan perjalanan pp gratis dari Mahaka Square, Kondomonium Karawaci, BPK Penabur Grogol dan Dipati Ukur, Bandung.

Laga Warriors kontra Slingers malam nanti akan mulai digelar pada pukul 19.00 WIB di Tenis Indoor Senayan. Harga tiket untuk kelas VVIP dipatok
Rp200 ribu, VIP seharga Rp100 ribu dan tribun hanya Rp50 ribu.

0 $type={blogger}:

Post a Comment